KH. Hafis Gunawan terpilih sebagai Ketua PWNU Banten 2025-2030

KH. Hafis Gunawan terpilih sebagai Ketua PWNU Banten 2025-2030

Tangerang–Kh. Hafis Gunawan terpilih sebagai ketua PWNU Banten 2025-2030 pan Konverwil V NU Banten 2025 yang digelar pada hari Rabu, 29 Januari 2025 di Pondok Pesantren Asshiddiqiyah 2, Jl Garuda Raya No 32, Batujaya, Batuceper, Kota Tangerang, Banten.

Kepastian itu seperti yang diberitakan banten.nu.id. dicapai secara musyawarah mufakat pada dalam sidang pleno Konferensi. Sebanyak delapan ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama secara sepakat dan bulat memilih Kiai Hafis yang dalam sidang yang dipimpin oleh H Syarif Munawi.

Keputusan ini kemudian disahkan dalam sidang pleno. “Memutuskan dan mengesahkan KH Hafis Gunawan sebagai ketua tanfidziyah PWNU Banten masa khidmat 2025-2030,” ujar Faesal. 

Dalam kesempatan itu juga dipilih Tim Formatur. Terdiri atas Ketua KH Achmad Satibi Hambali dan Sekretaris KH Hafis Gunawan. Ditambah H Lukman Khakim, H Fatulah, H Abdullah Mas’ud, H Ucu Suhada, H Dedi Mahfudin, dan H M Rob, dan H Jabidi. 

Ketua LTNPCNU Kab. Tangerang Ust. Agus Jamaludin menyambut baik terpilihnya Kiayi Hafis Sebagai Ketua Tanfidziyah PWNU.

“Sebagai ketua LTN-PCNU Kab. Tangerang, terus terang saya merasa kehilangan, tapi sebagai kadernya justru saya merasa bangga ketua PC saya yerpilih menjadi Ketua PW, Semoga NU Banten semakin maju dalam kepemimpinannya” Kata Agus

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *